Bing Menambahkan Twitter kedalam Hasil Pencarian

Terobosan Microsoft terbaru: Bing menambahkan Twitter kedalam hasil pencarian.
Untuk menyaingi google, Bing bekerja sama dengan Twitter menambahkan/ menampilkan berita Twitter didalam halaman hasil pencarian Bing. Bing adalah Search engine terbaru keluaran Microsoft yang mungkin sebagai pengganti MSN. Ini adalah langkah yang sangat strategis dan cerdas dengan menambahkan posting/ update twitter kedalam hasil pencarian Bing. Twitter memang situs jejaring yang banyak digunakan pengguna internet untuk menyebarkan berita secara realtime seperti facebook.

Sekedar info, pada bulan Juni 2009, Twitter menduduki peringkat alexa ke 23 dari keseluruhan lalu lintas web global. Setelah sebelumnya pada bulan Februari 2009, Compete.com menempatkan Twitter sebagai peringkat ke 3(tiga) untuk situs jaringan sosial(social network) yang paling banyak digunakan didunia, Twitter memiliki jumlah pengunjung unik bulanan sekitar 6 juta dan jumlah kunjungan bulanan total 55 juta. Pada Maret 2009, Nielsen.com menempatkan Twitter sebagai situs dengan pertumbuhan yang paling cepat dalam kategori jumlah anggota komunitas selama Februari 2009.

Twitter sudah menjadi bagian dari gaya hidup sebagian pengguna internet untuk
menyebarkan berita dan acara secara real time .Twitter Baru-baru ini, telah digunakan secara efektif untuk menjangkau pos-pos pemilihan di Iran dan menyebarkan berita kematian Michael Jackson. Dan untuk alasan ini, Bing berencana mengindex konten berita paling menonjol(topik terhangat) dari lalu lintas data real time(fresh) dan artikel umum di Twitter.

Bing untuk saat ini belum mengindeks semua Twitter . Sebagai permulaan, Bing baru hanya mengindex sebagian kecil konten Twitterers(pengguna Twitter) yang menonjol dan produktif. Bing mulai dengan beberapa ribu orang, terutama didasarkan pada berapa banyak pengikut mereka dan menghitung volume tweets(konten). Bing menganggap ini merupakan langkah menarik yang pertama menggunakan Twitter untuk keperluan publik dalam pencarian diinternet.

Twiiter memang situs yang gak bisa diremehkan, dengan jumlah anggota yang banyak bukan tidak mungkin Twitter bisa menyaingi situs jejaring sosial lainnya seperti facebook. Bagi sobat yang belum kenal Twitter ayo mari berkicau dengan Twitter siapa tau masuk di halaman pencarian bing. Semoga bermanfaat


2 komentar:

nyegik said...

wakh kapan nih mulainya, perasaan tadi siang belum ada nih

Adedosol said...

@Nyegik ,Belum smua ditampilkan di bing mas, krn msh dlm percobaan, thanks ..

Post a Comment

Silahkan memberi komentar, saran, kritik atau masukan tentang artikel atau blog ini
Do not insert a link on comment box or you will be considered a spammer

 
Seo marketing © 2010 | Designed by Chica Blogger | Back to top