Kartu 3(Three) Tidak Bisa Buka Blogspot

Setelah beberapa bulan menikmati koneksi internet cepat dan murah dari kartu 3, kali ini ada sedikit masalah. Beberapa hari ini koneksi dengan memakai kartu 3(Three) tidak bisa untuk buka blog dengan domain blogspot ini saya alami sendiri. Anehnya untuk buka blogger.com bisa lancar, hanya blog dengan domain gratisan blogspot yang tidak bisa diakses dengan koneksi internet three.


Saya pikir browsernya yang bermasalah karena kalau buka blog ini selalu muncul tulisan "server not found" walaupun sudah beberapa kali direfresh. Akhirnya ganti browser lain dengan google chrome, chrome portable, opera bahkan safari tetap saja tidak bisa buka blog ini. Saya juga coba buka blog lain yang memakai blogspot tetap tak dapat dibuka.

Kalau dari hasil googling ke beberapa forum ternyata ada juga yang bernasib sama walaupun gak banyak. Malah ada yang tak bisa buka blogger.com juga beberapa situs luar negeri. Kebanyakan sih menduga adanya kesalahan di operator 3-nya atau lebih tepatnya ada kekacauan di server dns yang gagal meresolve nama domain yang dituju sehingga mengakibatkan gagal membuka website. Ada juga yang beranggapan kalau ip blog atau website tersebut diblok oleh pihak operator three. Yah masih belum ditemukan jalan keluarnya.

Saya coba memakai webproxy untuk membuka blog ini, anehnya terbuka dengan lancar, saya juga mencoba dengan google translate bisa terbuka, sungguh mengherankan. Tapi kalau update blog dari blogger.com sih lancar, susahnya kalau mau lihat blognya mesti pake webproxy atawa google translate. Cukup merepotkan memang tapi ya sabarlah mungkin sedang ada gangguan dengan jaringan internet three. Semoga saja cepat pulih dan normal kembali agar ngblog jadi nyaman dengan koneksi internet yang murah dan unlimitted.

Buat sobat ada yang punya pengalaman sama? atau ada yang mau kasih solusi, monggo tinggalkan komentar dibawah ya dan terima kasih atas responnya.


12 komentar:

eky-by angger said...

pertamax...aku juiga mau bahas mslah ini,ternyata ketemu jawabannya.kemarin setiap aku mo akses blog,jawabannya server tidak ditemukan,Alhamdulillah sekarang bisa..thank infonya sob

Skydrugz said...

saya aman ji pakai im3...untung sy ndak pakai 3 klo bgt keadaannya :S

Adedosol said...

@Eky
Bs tp pake webproxy ya mksh jg
@Skydrugz
Im3 lebih mahal sih bro, tp ya ga apa ding yg penting bs ngblog judulnya

engka h said...

coba di DNS Setting, ubah ke Static :
Primary DNS : 10.0.18.38
Secondary DNS : 10.0.18.42

semoga bisa membantu.

Adedosol said...

@Engka
Terima ksh mas Engka, sdh dicoba berhasil, btw klo itu dns mana ya? opendns bukan?

roomen said...

@engka= makasih bgt bro,, dicoba N hasilnya mangstabs,,, w prtama kali jg heran ko g bs buka facebook, dan beberapa blog gw...

Anonymous said...

Sama boz udah 1 minggu ini aku nggak bisa akses facebook. padahal udah isi lagi pulsanya. tiap kali buka facebook malah dc. gimana sih 3.......huffff.....

Anonymous said...

Pakai Ultrasurf bisa lancar lagi buka facebook. berarti ada masalah dgn server 3. semoga lekas sembuh saja.

buset bali said...

SAYA MENGALAMI KEJADIAN YANG SAMA..............

SAYA PAKE KARTU TRI...

KALO BUKA FACEBOOK ATAU BLOG SENDIRI....EH MALAH LANGSUNG DISKONEK MODEMNYA.....

WHY?

nawaytu said...

Saya juga bingung karena gak bisa Pesbukan, padahal untuk browsing ke lain bisa. Mungkin ada yg bisa bantu?

danny said...

3 saya juga ngk bs buka facebook,padahal untuk buka situs lain bisa....
jd bingung??????????????

Anonymous said...

semua jg gtu.. aq juga... !!!
mungkin tu akal"an 3 aj spy qt hubungi operatornya!
kan hubungi oprator kena tarif.. jd klo smakin banyak yg hubungin kan labanya smkin banyak... !!
,,
ayo qt berbondong" pindah kartu.....

Post a Comment

Silahkan memberi komentar, saran, kritik atau masukan tentang artikel atau blog ini
Do not insert a link on comment box or you will be considered a spammer

 
Seo marketing © 2010 | Designed by Chica Blogger | Back to top